Pentingnya Kesadaran Dalam Berbangsa
Dengan kesadaran yang baik, maka seorang warga negara akan bersikap yang terbaik pula untuk bangsanya. Sikap itu bisa dilihat dari banyak hal, salah satunya dengan melihat seorang bersikap kepada kebudayaan.
ilustrasi (Google Image)Tidak sedikit manusia Indonesia yang lupa akan eksistensi dirinya sendiri karena tidak mau mengenali budaya sendiri. Mereka lebih suka dengan budaya yang entah datang dari mana.
Oleh sebab itu, kita harus bisa mendorong bangkitnya kesadaran. Dengan begitu, akan lahir banyak orang yang peduli dengan bangsanya sendiri. Tentu saja untuk membangun kesadaran butuh banyak memakan waktu, namun kalau tidak dimulai dari sekarang, kita akan terus punya generasi yang abai dan cuek.
Pemerintah sebagai pemangku kebijakan sudah seharusnya mengambil langkah taktis dan strategis guna memberikan solusi terbaik. Apabila didukung oleh mayoritas rakyat, prosesnya akan semakin mudah.
Kesadaran yang dicita-citakan tidak lagi jadi mimpi di siang bolong. Namun menjelma menjadi kenyataan yang bermanfaat demi kelangsungan bangsa yang beradab.
Tidak ada komentar untuk "Pentingnya Kesadaran Dalam Berbangsa "
Posting Komentar